
Gesturkata.com | Jambi – Seorang driver ojek online (ojol) diduga tengah mengambil narkoba di kawasan Telanai, Kota Jambi. Kejadian ini sempat menghebohkan warga dan terekam dalam sebuah video berdurasi 37 detik yang beredar di media sosial.
Dalam video tersebut, terlihat seorang pria yang mengenakan atribut berwarna kuning khas ojol Maxim sedang diinterogasi oleh beberapa warga. Ia tampak duduk di jalan saat sejumlah warga mengelilinginya dan melemparkan beberapa pertanyaan.
Berdasarkan keterangan dari salah satu warga yang berada di lokasi, pria tersebut tertangkap saat diduga hendak mengambil narkoba di belakang kampus Universitas Jambi (UNJA), Telanai Kota Jambi.
“Dio tertangkap jemput narkoba” ujar seorang warga yang enggan disebut namanya.
Hingga berita ini diterbitkan, driver Maxim tersebut telah dibawa ke Polsek Telanai untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.