Evi Sulistia Wati, Dosen Muda yang Inovatif Serta aktif menulis artikel , Buku dan Narasumber Pendidikan

Gesturkata.com | Kabar – Evi Sulistia Wati, S.Pd., M.Pd. lahir di Pati, pada 14 April. merupakan seorang pendidik, akademisi, dan peneliti yang aktif dalam pengembangan pendidikan Islam, sains kontekstual, serta literasi masyarakat, khususnya pada wilayah 3T dan rural area di Indonesia.

Latar belakang pendidikan beliau meliputi Sarjana Pendidikan (S.Pd.) dan Magister Pendidikan (M.Pd.), serta saat ini sedang menempuh program doktoral di bidang Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam di Universitas Jambi.

Karier nya banyak berfokus pada pengembangan kurikulum, model pembelajaran inovatif, integrasi nilai keislaman dalam pendidikan sains, serta pemberdayaan guru dan madrasah. Selain mengajar, beliau aktif menjadi penulis artikel ilmiah, penulis buku, editor, dan narasumber pendidikan.

Dalam dunia penelitian, topik-topik yang menjadi fokusnya meliputi pendidikan sains berbasis karakter, pembelajaran berbasis inkuiri, pendidikan kontekstual berbasis kearifan lokal, literasi sains, pengembangan perangkat pembelajaran, serta manajemen pendidikan Islam.

Secara profesional, dia mengabdi sebagai Tutor/Dosen Universitas Terbuka dan sebagai Dosen di Kampus Institut Agama Islam Muhammad Azim (IAIMA) Jambi.

Bidang keahlian yang ditekuni meliputi Pendidikan Sains, Pendidikan Islam, Kurikulum dan Pembelajaran, Literasi Masyarakat, Pengembangan Media dan Perangkat Pembelajaran, serta Manajemen Pendidikan Islam.

Berbagai aktivitas akademik telah beliau jalani, antara lain sebagai dosen, peneliti, reviewer artikel ilmiah, editor akademik, penulis buku, pemateri seminar, serta fasilitator pelatihan guru dan madrasah. Selain itu, beliau telah mempublikasikan banyak artikel ilmiah pada jurnal nasional terakreditasi.

Komitmen nya dalam dunia pendidikan tercermin melalui dedikasinya pada penyusunan buku, bimbingan akademik, pengembangan media pembelajaran, serta pengabdian masyarakat.

Dengan visi untuk meningkatkan kualitas pendidikan berbasis akhlak dan sains yang berkeadilan, beliau terus berupaya menciptakan karya dan kontribusi yang bermanfaat bagi kemajuan pendidikan Indonesia. Dedikasinya pada pendidikan tercermin dalam moto hidup yang selalu beliau pegang:

Pendidikan adalah jalan peradaban, dan setiap upaya kecil di dalamnya adalah amal jariyah untuk masa depan (Symsul)

Baca Juga
Alamat:
Perumahan Rawasari Permai
Kelurahan Rawasari
Kecamatan Alam Barajo - Kota Jambi
No. 89 - RT 32 - Kode Pos: 36125